Site icon polwanterkini.com

Kapolres Subang AKBP Sumarni Panen 10 Ton Talas di Lembur Tohaga Lodaya Ciater

Kapolres Subang AKBP Sumarni Panen 10 Ton Talas di Lembur Tohaga Lodaya Ciater

PolwanTerkini – Subang – Kapolres Subang laksanakan giat panen talas sebanyak 10 ton di Lembur Tohaga Lodaya Desa Palasari Kecamatan Ciater Subang, Rabu, (22/2).

Hal ini dalam rangka promosikan produk UMKM Bolu Talas Subang yang dikelola oleh petani kaum milenial dibawah naungan Kapolres Subang.

Giat panen talas tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Subang, AKBP Sumarni, S.I.K., S.H., M.H., bersama Kapolsek Jalancagak, Kompol Bony Yuniar, A.A., S.Ip., M.H., dan Kasat Binmas Polres Subang, dan jajaran.

Kapolsek Subang AKPB Sumarni sedang melakukan panen talas | Foto : MediaHUB Polri

Baca Juga : Polwan Polres Banggai Laksanakan Operasi Bina Kusuma 2023

Penanaman pohon talas di atas lahan seluas 3.000 m² yang berada di daerah wisata Kabupaten Subang, tepatnya di lembur Tohaga Lodaya Desa Palasari Kecamatan Ciater, dirintis dan prakarsai oleh Kapolres Subang dalam merangsang minat kaum milenial untuk menjadi petani.

Dan hasil panen saat ini yang merupakan panen kedua di lahan tersebut menghasilkan ubi Talas seberat 10 ton, yang nantinya akan diolah menjadi tepung talas untuk dijadikan bahan dasar pembuatan Bolu Talas Subang (BTS).

Adapun tujuan dari program penanaman Talas ini adalah agar bisa menekan atau mencegah inflasi di Kabupaten Subang, membantu ketahanan pangan, termasuk menggerakan ekonomi kreatif di wilayah Palasari Kecamatan Ciater Subang.

Baca Juga : Kompol Chitya Intania Kusnita Kunjungi Anak-Anak di RPRTA Tebet

Dapatkan informasi terupdate berita Polwan setiap hari . Untuk kerjasama lainya bisa kontak email. atau sosial media yang tercantum.

Exit mobile version