Site icon polwanterkini.com

Polwan Olahraga Bersama Anak Yatim Piatu Jelang Hari Jadi Polwan Ke-74

Polwan Olahraga Bersama Anak Yatim Piatu Jelang Hari Jadi Polwan Ke-74

Polisi Wanita (Polwan) menggelar acara olahraga bersama anak yatim piatu dan kaum duafa | Sumber gambar : tribratanews

PolwanTerkini.com – Jakarta – Menyambut Hari Jadi Ke-74 Polwan RI pada tanggal 1 September 2022, Polisi Wanita (Polwan) menggelar acara olahraga bersama anak yatim piatu dan kaum duafa. Kegiatan ini digelar serentak di seluruh provinsi Indonesia.

“Ada yang berbeda pada kegiatan Olahraga bersama Polwan RI dalam rangka Hari Jadi Polwan ke 74 yakni dengan mengajak kaum Dhuafa dan anak Yatim piatu untuk berolahraga bersama supaya mereka juga tetap sehat dan bugar bergembira dan mencintai olahraga,” jelas Irjen. Pol. Juansih, Minggu (14/8/22).

Baca Juga : Polwan Polda Banten Gelar Bakti Kesehatan Jelang Hari Jadi Polwan Ke-74

Irjen. Pol. Juansih menjelaskan, kegiatan ini juga dilakukan serentak di seluruh Indonesia dan salah satunya adalah kegiatan olahraga bersama yang dilaksanakan di wilayah jakarta yakni dilaksanakan di Polda Metro Jaya dengan kegiatan Funbike dan zumba yang diikuti oleh Polwan gabungan dari Polda Metro Jaya dan Mabes Polri.

“Maka Hari Polwan ini setiap tahunnya dirayakan oleh Polisi Wanita di setiap daerah. Untuk merayakan hari bersejarah ini, akan diisi dengan berbagai kegiatan yang menunjukan bahwa Polwan turut berperan aktif,” jelas Irjen. Pol. Juansih.

Baca Juga : Jelang Hari Jadi Polwan Ke-74, Polwan Polres Bangil Adakan Bhakti Sosial

Kegiatan ini juga ditujukan untuk mengenang sejarah peran wanita dalam sistem pertahanan dan keamanan nasional sebagai bagian dari satuan tugas Polisi Republik Indonesia atau Polri. Selain itu juga secara nasional dan sebagai salah satu bagian sejarah peran wanita dalam Polri dan sistem pertahanan dan keamanan Indonesia.

Perayaan Hari Polwan Indonesia dengan mengkampanyekan giat olah raga bersepeda (gowes). Mendukung Gerakan Masyarakat Sehat (Germas), Program Jakarta Langit Biru dan Jakarta berbudaya santun. Mengoptimalkan Gerakan Keselamatan bersepeda di jalan raya.

Baca Juga : Polwan di Papua ikut lomba MC, Meriahkan HUT Bhayangkara ke-96

Sosialisasi kesadaran pola hidup sehat dengan olahraga gowes menumbuhkan kepedulian para masyarakat untuk pola hidup sehat demi produktivitas/kinerja yang meningkat. Mengkampanyekan budaya keselamatan bersepeda di jalan raya dan mendukung upaya Pemerintah dalam mengurangi polusi udara di Jakarta.

Menumbuhkan semangat kepada seluruh peserta olahraga bersama. Menjalin Silahturahim yang lebih baik. Meningkatkan rasa kebersamaan dan memperkuat rasa empati kepada masyarakat.

Baca Juga : Ketum Bhayangkari dan Polwan Beri Bantuan Bagi Warga Terdampak Rob

Dapatkan informasi terupdate berita Polwan Terkini setiap hari dari Polwanterkini.com. Untuk kerjasama lainya bisa kontak email polwanterkini@gmail.com. atau sosial media Polwanterkini lainya.

https://www.youtube.com/watch?v=1BbhpmNBf1I

Exit mobile version